GADO-GADO REVIEW

all about entertainment!!!!

Rabu, 23 Februari 2011

MANGA REVIEW: MANGA FROM SAHARA MIZU



Siapa tuh Sahara Mizu? Yah! Sensei yang satu ini memang kurang beken. Kalau dibandingan penulis manga lain kayak CLAMP, Aoyama Gosho, Akira Toriyama, atau sensei lain memang doi kurang beken. Tapi bukan berarti karyanya jelek lho. Sahara Mizu adalah salah satu mangaka yang saya suka. Sahara Mizu Sensei punya 4 nama beken :
·         Sahara Mizu untuk manga seinen
·         Yumeka Sumomo untuk manga shonen-ai (Yang anti manga BL jangan khawatir menurut saya manganya masih tahap sopan koq)
·         Sahara Keita untuk manga Shoujo (Belum nemu sih manganya)
·         Chikyuya/Sasshi untuk doujinshi.
Secara pribadi saya suka manga2nya ni sensei soalnya artwork-nya cantik, ceritanya yang dalem n simple. Pokoknya mantaplah.
Saya sih udah baca sebagian besar manganya dan saya SUKA

SEMUA. Kalo kamu pingin liat list lengkapnya silakan klik. Sebagian besar manganya berupa one-shot. Kalo di-review semua manganya bisa berlembar-lembar nih jadi saya bakalan bahas manga yang paling favorit aja kei.


I love you, Noboru-kun”
Judul               : Hoshi No Koe
Chapter           : 1 Volume (Complete)
Genre              : DramaMechaPsychological, Romance, Sci-fiSeinen
Mikako dan Noboru adalah teman sekolah yang sangat dekat. Mereka pulang sekolah bareng, maen bareng, pokoknya selalu bersama. Mereka berdua pun berjanji kalo udah SMA nanti mereka bakalan masuk klub yang sama. Tapi tanpa sepengetahuan Noburu ternyata Mikako pergi bergabung dengan UNSF (United Nations Space Force), Mikako terpilih menjadi kosmonot untuk melawan alien yang tiba-tiba menyerang di Mars. Mereka berdua terpaksa berhubungan hanya lewat SMS. Tapi semakin lama SMS Mikako semakin lama semakin lama sampai ke Noboru, karena Mikako terus berpindah-pindah ke planet yang lebih jauh. Apalagi perbedaan waktu antara bumi dan planet luar sehingga umur Mikako berjalan lebih lambat daripada Noboru. Apakah Noboru bakalan setia menunggu Mikako?

Manga ini diambil dari film animasi indie yang berjudul sama. Walau manga ini bergenre mecha, jangan harap ada banyak pertempuran mecha disini, soalnya manga ini lebih menitik beratkan dari segi dramanya daripada pertempurannya.  Cinta yang dipisahkan jarak dan waktu itulah konsep manga ini. Semakin kamu baca semakin kamu bakalan terhanyut dengan kisah Mikako sama Noboru. Gak bakal nyesel deh.
Rate:


“I want live”

Judul               : Watashitachi no Shiawase na Jikan  
Chapter           : 1 Volume (Complete)
Genre              : Drama, RomanceSeinen, Slice of Life, Tragedy 

Jury, seorang pianis telah mencoba bunuh diri sebanyak 3 kali, tapi ia selalu berhasil selamat dari maut. Supaya Jury tidak berniat bunuh Bibi Jury, seorang biarawati, lalu menyuruh Jury menemui Yuu. Yuu adalah narapidana yang sudah divonis mati oleh pengadilan karena membunuh seorang pria, Ibu dan anaknya. Jury diberi tugas untuk  terus menemui Yuu setiap hari kamis sampai hari vonis dilaksanakan. Hari demi hari Jury dan Yuu terus bertemu mereka saling menyembuhkan luka masing2, sampai akhirnya mereka sebelumya yang ingin mati memutuskan ingin terus hidup.

Manga ini diadaptasi dari novel is Korea Selatan Gong Ji Yong. Nyesek. Mampus deh ending ni manga bikin saya nangis ampe ingusan. Beneran! Suer deh! Kayaknya Jury dan Juu hidupnya gak pernah bahagia. Eh pas mereka menemukan kebahagiaan mereka terpaksa berpisah. Gimana saya gak nangis coba.
Pesannya juga dalem banget : kamu bisa menemukan kebahagiaan ketika kamu memaafkan orang yang membuatmu tidak bahagia. Kasih 5 miaw deh.

Rate :

“Pleasure to live with you…”

Judul               : My Girl
Volume           : 5 (complete)
Genre              : Drama, SeinenSlice of Life

Kazama Masamune (23 tahun) terkejut karena ternyata ia mempunyai anak perempuan. Apalagi pacarnya diketahui baru saja meninggal dunia. Mulanya Kazama gak percaya kalo Koharu itu anaknya, karena dia dan pacarnya gak pernah berhubungan lagi setelah ia ditinggal pacarnya ke luar negeri untuk sekolah.Setelah ia membaca surat-surat yang dibawa Koharu. Akhirnya Kazama menyadari kalau Koharu benar-benar anak perempuannya. Kazama pun bertekad keras untuk membesarkan Koharu dengan baik untuk almarhum pacarnya,

Saya merasa hangat ketika membaca manga ini. (gak saya gak di sebelah kompor kok!) Elu bakalan bersimpati ama sifat Koharu yang tegar dan bakalan melihat pribadi Kazama yang semakin lama semakin dewasa karena Koharu. Salah satu manga tentang keluarga yang saya suka.

Rate :

Rekomendasi juga: Bus Hashiru, Nanairo sekai, dan Kon ni konoha. Enjoy!



Tidak ada komentar:

Posting Komentar